Meriahkan HUT RI, Ratusan Warga Nglebak Ikuti Jalan Sehat
Wawan Gunarjo 21 Agustus 2023 12:36:30 WIB
Katongan – Padukuhan Nglebak menyelenggarakan kegiatan jalan sehat dalam rangka menyemarakkan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia, yang mengambil start dan finish di Balai Padukuhan Nglebak, Minggu (20/08/23). Peserta jalan sehat dilepas Lurah Katongan Jumawan dengan mengibaskan bendera start, di ikuti oleh Dukuh Nglebak dan warga masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut Lurah Jumawan menyampaikan, jalan sehat ini merupakan olahraga yang ringan tetapi memiliki manfaat yang besar untuk kesehatan tubuh. “Olahraga ini dapat meningkatkan kebugaran, dan tentunya agar peserta tambah sehat-sehat,” kata Jumawan.
“Yang semangat semuanya, karena ada doorprize menarik, Insya Allah yang semangat akan mendapatkan hadiah,”tambahnya.
Seusai jalan sehat dilakukan pengundian hadiah doorprize utama oleh Dukuh Nglebak berupa beberapa hadiah untuk menyemarakan kegiatan jalan sehat yang juga bertujuan untuk meningkatkan kesehatan masyarakat. Moment ini juga menjadi ajang silaturahmi dan kebersamaan warga sebab kalau hari biasa kita semua juga sibuk dengan rutinitas pekerjaan masing masing.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Realisasi APBKal Tahun 2023
- APBKal Tahun 2024
- Muskal Penysusunan RKPKal sepakati kegiatan tahun 2025
- Darah Pemuja Setan, Film Horor Dari Klegung Katongan Untuk Indonesia
- Atasi Harga Beras Naik, Kalurahan Salurkan Beras CPP
- PERKAL 1 TAHUN 2024 TENTANG PERTANGGUNGJAWABAN APBKAL 2024
- Kontribusi Desa Prima Sekar Kedhaton Dalam Pencegahan Pernikahan Dini