5 Pilar STBM dideklarasikan

Wawan Gunarjo 06 Februari 2019 10:17:46 WIB

Katongan (sida samekta)  - 6/2/2019. Bertempat di padukuhan Ngrandu dilaksanakan deklarasi 5 pilar STBM. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Pemerintah Desa Katongan bersama dengan UPT Puskesmas Nglipar 2 dan dihadiri RT,  RW,  dan tokoh masyarakat. 

Wawan Gunarjo mewakili Kepala Desa Katongan dalam sambutanya menyampaikan bahwa upaya meningkatkan derajad kesehatan warga menjadi tanggung jawab bersama, pemerintah desa mendorong agar upaya ini dimulai dari keluarga diantaranya diusahakan wc sudah leher angsa, demikian juga pengolahan sampah baik sampah rumah tangga maupun sampah cair perlu diperhatikan penangananya. Selain itu musim penghujan ini perlu kewaspadaan penyakit DBD. "hati-hati gigitan nyamuk aides aygepti, tingkatkan daya tajan tubuh" ungkap Wawan Gunarjo. 

 

Pada kesempatan lain Ashari selaku petugas kesehatan menyampaikan warga agar membiasakan cuci tangan sebelum makan dan sesudah beraktifitas . Kegiatan di akhiri dengan dengan penandatanganan deklarasi. 

Komentar atas 5 Pilar STBM dideklarasikan

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar